Seminar Broadcasting Radio Elshinta
Seminar Broadcasting bersama Radio Elsinta Palembang. Seminar yang mengundang Anggun Prisma sebagai Anhor Elsinta Palembang dan Bapak Haris Ansor sebagai Pemenang Pembaca Berita Radio KPID Sumsel, serta talk show interaktif berasama Ibu Sumarni Bayu Anita, S.Sos, M.A yang merupakan Ketua Umum dari GenPI Sumsel.
Acara yang dilaksanakan di aula Ismail Djalili STISIPOL Candradimuka tanggal 12 februari 2019 ini sengat sukses dan menginspirasi kami para mahasiswa/siswi, karena seminar ini memebahas tentang media radio yang mana radio sekarang ini kurang di minati oleh kaum muda yang cendering lebih memili media sosial dari pada radio. Radio Elsinta sendiri juga baru saja meluncurkan Program baru pada chanel radionya yaitu mereka akan membuat chanel berita 24 jam, yang mana program ini akan membuat pendengar mereka akan mengetahui berita terbaru dari kejadian yang baru pula. Program baru itu pula yang mengajak masyarakat milenial untuk peduli akan berita yang ada yang benar dan bukan yang tidak benar ( hoax)
Tak hanya membahas radio dalam seminar ini juga membahas tentang tempat- tempat wisata yang berada di Palembang yang mungkin harus di ekspos dan ditambah lagi supaya Kota Palembang kususnya Sumatra Selatan dapat di kenal orang luar.
Acaraini juga sangat menghibur karena kami dihibur oleh penampilan lawak dari komunitas Wong Gerot, tak hanya itu acara ini juga mengadakan Lomba Presenter Radio di Studio TV Candradimuka,serta diumumkannya pemenang dari lomba Presenter Radio dan Lomba Vlog. Sini juga dibuat sebagai rangka HUT Radio Elsinta yang ke-19 yang bekerjasama dengan Ilmu Komunikasi STISIPOL Candradimuka Palembang, Himakom STISIPOL Candradimuka Palembang, serta GenPI Sumsel.
Komentar
Posting Komentar